KORAMIL 02 KLAMPOK MENDAMPINGI PETANI MELAKUKAN PEMANENAN PADI

KORAMIL 02 KLAMPOK MENDAMPINGI PETANI MELAKUKAN PEMANENAN PADI

KORAMIL  02 KLAMPOK  MENDAMPINGI PETANI MELAKUKAN PEMANENAN PADI

Banjarnegara - Untuk mendukung program unggulan KASAD ketahanan pangan, Danramil Koramil 02/Klampok Lettu Inf Ariel Hery  bersama Anggota Babinsa Koramil 02/Klampok membantu pendampingan Panen padi kelompok tani Mekar Sari Desa Klampok Kegiatan ini dilakukan di lahan pertanian milik Bapak Saryono ketua Kelompok tani "Mekar sari" yang berlokasi di Desa Klampok, Kecamatan Purwareja Klampok, Kabupaten Banjarnegara, Sabtu (03/05/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI untuk terlibat langsung dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. Dengan turun langsung bersama anggota Poktan , Danramil dan Babinsa turut membantu para petani di Desa Klampok Kecamatan Purwareja Klampok dalam Proses Pemanenan Padi 

Bapak Rusman selaku Ketua kelompok Tani "Mekar Sari" mengucapkan rasa terima kasih Sebesar-besarnya atas kehadiran Bapak Danramil Koramil 02/Klampok dalam kegiatan ini. menurut beliau kehadiran TNI menjadi semangat bagi para petani karena terjun langsung kelapangan.

  

Dalam hal ini Danramil 02/Klampok Lettu Inf Arief Herry SBW mengatakan bahwa kehadiran Babinsa di Tengah Petani memberikan angin segar dan dukungan moril bagi para petani, karena memang TNI terlahir dari rakyat dan ini membuktikan TNI dicintai oleh rakyat. Lebih lanjut Danramil menegaskan "Kami berharap kerja sama yang baik ini terus terjalin, demi kelancaran pelaksanaan tugas serta keberhasilan program ketahanan pangan di daerah," tambahnya. 

Selain membantu pendampingan Panen Padi, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. kebersamaan antara TNI dan warga seperti ini sangat penting dalam membangun rasa kekeluargaan dan kedekatan dengan petani serta masyarakat di wilayah desa binaan khususnya kecamatan Purwareja Klampok Kabupaten Banjarnegara.(Pendimbna).

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow